Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
News Update :

Rossi: Soal Masa Depan: Antara Ducati, Yamaha, atau ?

5 Agu 2012

California - Valentino Rossi membeberkan rencananya di musim depan. Rossi mengaku saat ini punya tiga opsi, bertahan di Ducati, balik ke Yamaha, atau gabung ke satu tim lain.

Kontrak Rossi dengan Ducati akan habis di akhir musim ini. Dengan serangkaian hasil yang tidak memuaskan semenjak bergabung dengan tim itu awal musim lalu, Rossi kabarnya akan menolak tawaran perpanjangan kontrak.

Santer dikabarkan kalau Rossi akan kembali ke Yamaha, tim yang ia bela pada periode 2004-2010 dan membawanya ke empat gelar juara dunia MotoGP. Rossi pun tidak menampik kemungkinan balik ke Yamaha, kendati ia juga masih mempertimbangkan bertahan di Ducati.

"Aku juga memiliki opsi ketiga, tapi itu bukanlah sebuah tim pabrikan. Aku mempertimbangkan pilihan ini tapi sudah pasti aku ingin bertahan dengan tim pabrikan," katanya dalam wawancara dengan MCN.

Jika pada akhirnya memilih Yamaha, yang memang tengah mencari pebalap menyusul pengumuman Ben Spies untuk mundur di akhir musim, Rossi pun akan kembali menjadi rekan Jorge Lorenzo.

Sudah bukan rahasia kalau hubungan Rossi dan Lorenzo di Yamaha dulu tidaklah terlalu harmonis. Rossi tak menampik, meski mengaku siap menghadapi potensi reuni tersebut.

"Perasaanku sudah banyak berubah karena situasinya pun tak lagi sama. Di masa lalu aku memiliki masalah dengan Jorge, terutama karena aku marah dengan Yamaha. Setelah yang aku lakukan untuk Yamaha, mereka memasangkanku dengan rekan setim yang amat tangguh, jadi aku lebih kesal ke Yamaha dibandingkan kepada dirinya."

"Kini situasinya berbeda dan aku memahami bahwa Yamaha sudah membuat keputusan yang tepat. Ini bukanlah masalah besar," paparnya.

Masih dalam skenario pengandaian, jika Rossi pada akhirnya memilih Yamaha musim depan maka ia akan menjadi pebalap kedua, dengan Lorenzo jadi pebalap utama. Situasi itu amatlah langka dalam karier Rossi sehingga ia pun mengaku menjadikan hal tersebut sebagai salah satu pertimbangan kuat.

"Ini adalah hal penting untuk dipertimbangkan karena di Ducati aku bisa jadi pebalap pertama dan Yamaha sudah punya Lorenzo," lugas Rossi.

detikSport


Share this Article on :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

© Copyright Sport,Music,Tourism, Business, Game 2012 | Design by koclok | Published by koclokindoblog| Powered by Blogger.com.