Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
News Update :

MU makin kokoh di puncak klasemen

9 Apr 2012

koclokindoblog, 9 April 2012, Paul Scholes kembali mencetak gol untuk Manchester United.
Manchester United makin kokoh di puncak klasemen Liga Primer setelah di kandang sendiri menang 2-0 atas klub London, Queens Park Rangers, hari Minggu (8/4).

Dua gol MU dicetak oleh Wayne Rooney dan pemain veteran Paul Scholes, masing-masing di babak pertama dan kedua.

Rooney mencetak gol melalui tendangan penalti, setelah pemain QPR Shaun Derry menjatuhkan Ashley Young di jantung pertahanan QPR di menit ke-13.

Keputusan wasit Lee Mason menunjuk titik putih diprotes para pemain QPR karena kontak Derry dengan Young sangat minimal dan Young sendiri dianggap dalam posisi offside.

Rooney yang ditunjuk menjadi algojo tidak menyia-nyiakan peluang dan tendangannya tidak bisa diselamatkan kiper lawan.
Keunggulan MU bertambah ketika Scholes mencetak gol di menit ke-67.

Tiga angka bersih di kandang sendiri membuat MU makin tak tergoyahkan di posisi teratas klasemen sementara dengan nilai 78, sementara pesaing terdekatnya, Manchester City, mengoleksi nilai 72.

Man City akan mendekatkan jarak bila meraih kemenangan ketika melawan Arsenal pada Minggu sore waktu Inggris.

Poros halang MU Rio Ferdinand mengatakan pengalaman bisa menjadi faktor penentu dalam persaingan menjadi juara Liga Primer musim ini.

"Pengalaman jelas sangat menentukan. Kami tahu persis apa yang dibutuhkan untuk menjadi juara. Kami harus memanfaatkan pengetahuan dan pengalaman ini untuk kembali menjadi juara," kata Ferdinand, seperti dikutip Press Association.

Ferdinand juga mengatakan sangat puas dengan penampilan MU.

"Kami tidak pernah meragukan kemampuan kami. Pada tahap kritis seperti saat ini, momentum sangat penting. Kami menang hari ini dan semoga kami akan terus mencatat kemenangan dalam pertandingan-pertandingan mendatang," kata Ferdinand.

sport.detik.com


Share this Article on :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

© Copyright Sport,Music,Tourism, Business, Game 2012 | Design by koclok | Published by koclokindoblog| Powered by Blogger.com.