Share Up To 110 % - 10% Affiliate Program
News Update :

Thomas Mueller: Van Persie Pemain Paling Berbahaya

13 Jun 2012

"Jelang Pertandingan Grup B euro 2012 Jerman vs Belanda"
 
Pemain depan Timnas Jerman Euro 2012, Thomas Mueller, menilai penyerang Belanda, Robin van Persie, adalah pemain yang paling berbahaya bagi timnya.

Der Panzer akan menantang Belanda pada lanjutan laga Grup B Euro 2012 di Metalist Stadium, Rabu 13 Juni 2012. Jerman punya modal bagus jelang duel ini. Kemenangan 1-0 atas Portugal membuat Mario Gomez dan kawan-kawan bertengger di puncak klasemen dengan tiga poin.

Adapun Belanda dalam posisi terjepit. Kekalahan 0-1 dari Denmark memaksa Arjen Robben dan kawan-kawan duduk di dasar klasemen. Hanya kemenangan yang bisa membuka peluang mereka lolos ke perempat final.

"Belanda memiliki tim yang serbabagus dengan pemain-pemain top di setiap posisi. Kami akan bekerja keras untuk membatasi pergerakan mereka," kata Mueller kepada De Telegraaf.

"Van Persie misalnya, dia memiliki musim yang hebat di Arsenal. Mengontrol dia akan menjadi tugas yang sulit."

Secara umum Mueller menilai, Belanda dan Spanyol adalah dua tim yang bisa menghambat ambisi skuadnya jadi juara. Pada laga pertama keduanya mendapat hasil yang tak bagus. Belanda takluk 0-1 di tangan Denmark, sementara Tim Matador ditahan Italia 1-1.

"Belanda dan Spanyol adalah tim kuat dan terus mendapat hasil bagus dalam beberapa tahun terakhir. Bagi saya, keduanya adalah favorit untuk memenangkan turnamen ini. Mereka memiliki awal yang buruk, tapi mereka tetap tim yang berbahaya," ucap Mueller.


Share this Article on :
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 

© Copyright Sport,Music,Tourism, Business, Game 2012 | Design by koclok | Published by koclokindoblog| Powered by Blogger.com.